Berita Travelling Terbaru-6 Landmark di Maputo Mozambik yang Sajikan Arsitektur Portugis
Mozambik merupakan salah satu negara yang memiliki letak di Afrika bagian timur yang dimana mereka menggunakan bahasa Portugis sebagai bahasa mereka sehari-hari. Negara ini dulunya menjadi salah satu koloni bangsa Portugis yang ada di Afrika, hingga mereka akhirnya merdeka pada tahun 1975. Maka, sebab itulah mereka memiliki berbagai macam bangunan kuno yang memiliki arsitektur Portugis dan pastinya sangat menarik untuk dilihat.
Salah satu daerah yang memiliki berbagai macam bangunan yang cantik adalah pada kota Maputo, yang menjadi salah satu ibu kota negara dan kota terbesar yang memiliki lebih dari 1 juta jiwa penduduk.
Bagi anda yang merencanakan liburan berkunjung ke Mozambik, maka anda harus mengetahui beberapa landmark menarik berikut ini.
1. Maputo Natural History Museum
Maputo Natural History Museum jika diterjemahkan ke dalam bahasa Portugis Museo de historia natural de Mozambique ini merupakan salah satu museum yang terletak di tengah-tengah kota Maputo. Museum yang satu ini menyimpan banyak sekali berbagai macam koleksi tentang alam, baik binatang yang diawetkan ataupun benda-benda diaroma mengenai hewan pada habitat alaminya.
Tidak hanya itu saja, bangunan pada museum ini juga terlihat sangat unik sekali yang dimana museum ini memiliki bentuk khas arsitektur bangsa Portugis. Bangunan ini juga memiliki dua lantai dan sangat luas serta bangunan ini juga menyimpan berbagai satwa khas Afrika.
2. Cathedral of Maputo
Cathedral of Maputo ini merupakan salah satu gereja Katolik Roma yang lokasinya berada pada pusat kota Maputo, tepatnya berada di depan Praca da Independencia. Gereja ini telah dibangun pada tahun 1936 dan pembangunannya selesai pada tahun 1944, yang dimana ini dibangun oleh insinyur asal Portugal, Marcial Simoes de Freitas e Costa.
Bentuk dari bangunan ini juga banyak terinspirasi dari bangunan yang ada di Portugal dengan memiliki menara yang tinggi di tengah bangunan serta berbagai macam ornamen unik yang juga banyak ditemui pada bangunan khas-khas Portugis lainnya.
3. Casa de Ferro
Letaknya tidak jauh dari Praca de Independencia, ada bangunan menarik lainnya, yaitu Casa de Ferro atau yang biasa disebut dengan The Iron House yang menjadi salah satu bangunan kuno yang terdapat di Maputo. Bangunan rumah yang terdapat dikota ini sudah berdiri sejak tahun 1892 dan didirikan oleh insinyur asal Prancis, Gustave Eiffel.
Bangunan rumah yang satu ini terlihat unik dikarenakan rumah ini dibangun menggunakan bahan besi pada bagian luar rumah tersebut, namun pada sisi lainnnya bentuk bangunan ini juga sangat berbeda bentuknya jika kita bandingkan dengan bangunan-bangunan yang lainnya.
Sayangnya, rumah yang satu ini tidak pernah ditinggali, itu dikarenakan karena Gubernur Jenderal Portugal yang berada di Mozambik mengatakan jika ia tidak ingin menempatinya karena rumah ini dianggap aneh karena terbuat dari besi.
4. Maputo City Hall
Berikutnya adalah bangunan indah yang letaknya berada di pusat kota, yakni Maputo City Hall yang lokasi tempat ini berada didepan Praca da Independencia. Bangunan megah ini juga dijadikan sebagai kantor dari pemerintahan lokal kota Maputo yang menjadi ibukota dari Mozambik.
Gedung megah yang satu ini sudah berdiri dari tahun 1947, dengan memiliki gaya neoklasiknya yang sangat kental. Serta bangunan ini dibangun untuk menggantikan balai kota yang lama dan mengutus arsitek asal Brazil bernama Carlos Cesar dos Santos.
5. Benteng Maputo
Benteng Maputo merupakan bangunan kuno peninggalan Portugis yang letaknya berada pada sekitar pusat kota yang tentunya tidak jauh dari Stasium Maputo dan area pada pesisir pantai. Benteng ini juga telah dibangun pada abad ke 19 dan hingga kini digunakan sebagai museum yang menyimpan berbagai macam benda peninggalan kolonial Portugis yang ada di Mozambik.
Selain itu, ada juga peninggalan kerajaan Gaza yang pernah menguasai wilayah disebelah selatan Zimbabwe hingga Mozambik.
6. Igreja Santo Antonio de Polana
Terdapat satu lagi landmark yang wajib anda kunjungi yakni Igreja Santo Antonio de Polana yang merupakan salah satu gereja yang memiliki bentuk unik yang terdapat di pusat kota Maputo. Gereja ini juga telah dibangun dari tahun 1959-1962 dan dirancang oleh arsitek Portugal yang bernama Nuno Cavreiro Lopes. Serta bangunan ini juga sempat mengalami pemugara pada tahun 1992.
Yang pastinya bagi anda yang baru pertama kali melihat bangunan gereja seperti ini akan terpukau dengan bentuknya yang sangat unik dan juga menawarkan unsur gothic pada bangunannya yang berbentuk kerucut ini.
Post a Comment