Komentar Solskjaer Terkait Rencana Manchester United Dapatkan Bruno Fernandes
Manchester United dirumorkan akan segera menyelesaikan transfer Bruno Fernandes pada Januari 2020. Namun, manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer enggan berkomentar mengenai kabar tersebut.
Playmaker Timnas Portugal tersebut telah ramai dirumorkan bakal berlabuh ke Old Trafford pada musim panas lalu. Namun pada bursa transfer kai ini, Manchester United gagal untuk mendapatkan jasa pemain tersebut.
Namun, beberapa hari terakhir ini, kabar beredar jika Fernandes akan segera meneken kontrak di Manchester United. Ada rumor yang mengatakan bahwa perwakilan dari Sporting CP sudah berada di Inggris untuk melakukan pembicaraan mengenai transfer sang pemain.
Namun, pada saat dikonfirmasi tentang rumor tersebut, Solskjaer hanya memberikan jawaban yang sangat singkat"Saya tidak dapat membicarakan pemain yang saat ini sedang membela klub lain.
Mantan pemain Manchester United tersebut pun menegaskan jika peluang untuk nya berbelanja pemain sangat besar, namun ia tidak ingin sembarangan melakukan pembelian pemain.
Saya dapat mengatakan jika saya mendapatkan keuntungan pada bursa transfer kali ini. Saya akan didukung penuh untuk mendatangkan pemain yang kami rasa cocok bagi Manchester United, ujar Solskjaer.
Sedang membangun MU
Pada kesempatan kali ini, Solskjaer membantah jika Direksi dari Manchester United akan mengagalkan rencana transfer pemain yang pada saat ini sedang dia rencanakan. Ole Gunnar Solskjaer pun mengatakan dengan tegas jika dirinya tersebut didukung secara penuh oleh direksi MU untuk mendaratkan pemain yang benar-benar cocok.
Pemilik dari klub Manchester United juga mengetahui jika kami saat ini sedang membangun sebuah tim untuk masa depan. Jadi mereka mendukung penuh dengan rencana yang kami terapkan, ucap Solksjaer.
Namun, menurut gosip yang beredar di Inggris, pihak dari Manchester United harus membayar dengan mahal jika ingin menggunakan jasa Fernandez. Sang pemain dipatok di harga 75 juta euro.
Post a Comment