5 Karakter Pokemon Badass yang Tampil di Film Detective Pikachu

Buat kalian para penggemar Pokemon, tahun ini akan menjadi tahun yang sangat dinanti-nanti pastinya. Sebab film Pokemon Detective Pikachu akan tayang dalam versi live actionnya.

Didalam film Pokemon ini, kalian akan melihat pokemon dengan nyata bak hewan-hewan ajaib. Berbeda dengan film Pokemon yang umumnya, Pokemon Detective Pikachu ini menampilkan seekor Pikachu yang bisa berbicara dan mengandalkan sisi imutnya.

Penasaran Pokemon apa saja yang bakal bikin kalian tertarik dan membuat kalian gemas?

1. Psyduck

Image result for psyduck

Psyduck telah mengajarkan kita sat hal'' jangan pernah meremehkan orang dari impresi pertama yang mereka kasih. Saat kalian kenalan dengan Psyduck dalam kondisi normal, kalian akan merasa bahwa Pokemon ini tidak bisa diandalkan.

Ternyata, Psyduck memiliki kemampuan psikokinesis yang sangat canggih. Kalau Psyduck sudah diam dan mengumpulkan kekuatannya tersebut, maka semua orang tidak akan berdaya dibuat olehnya dan dunia pun akan bergetar. Didalam film Pokemon Detective Pikachu ini, Psyduck terlihat nyata dengan bulu dan warna yang sama dengan bebek pada umumnya.

2. Lickitung

Image result for lickitung

Apakah kalian ingat adegan Lickitung mengalahkan berbagai Pokemon dalam pertandingan, termasuk Pikachu dengan sekali jilatan? Dalam versi kartun Pokemon, Lickitung digambarkan sebagai kura-kura pink nan imut, tetapi sangat mematikan dan menjijikkan.

Dalam versi Pokemon Detective Pikachu ini, kalian juga bakal melihat Lickitung sepaket dengan lidah panjangnya tersebut. Sayangnya, pada versi live action, Lickitung tidak seimut dan sebulat pada versi kartunnya.

3. Charizard

Image result for charizard live action

Jika dalam versi kartunnya, Charizard terlihat seperti naga dengan kulit halus yang berbulu seperti Pokemon pada lainnya. Namun, dalam film Pokemon Detective Pikachu ini, kalian akan melihat kulit Charizard tidak sehalus dikartun.

Bahkan, kulitnya bersisik dan kasar layaknya naga pada umumnya. Yakin masih berani sama Charizard? Layaknya Charmander, Charizard juga mengandalkan kekuatan semburan api, cuman evolusi sempurna dari Charmander ini bisa terbang dan juga lebih ganas pastinya.

4.Snubbull

Related image

Snubbull merupakan Pokemon genreasi kedua yang memiliki tipe fairy. Namun, Snubbull jelas tidak unyu dan tidak bisa
kalian remahkan. Soalnya,Pokemon ini cukup galak layaknya anjing bulldog. Apalagi kalau Snubbull telah berubah menjadi Granbull.

Kalian bisa melihat dengan jelas penampakan Snubbull dalam versi live action. Warna pink dari Pokemon ini rupanya lebih gelap dari yang diperkirakan dan terlihat lebih garang.

5.Mewtwo

Image result for mewtwo detective pikachu

Sepertinya Pokemon yang satu ini memang wajib ada dalam setiap film Pokemon. Soanya, Mewtwo memang Pokemon yang paling misterius dan memiliki kekuatan yang besar. Maklum saja, dia adalah Pokemon buatan manusia yang berasal dari DNA MewOne.

Pada trailer filmnya, bisa kita lihat kalau Pokemon ini digambarin sebagai mahluk kuat yang bisa mengontrol manusia dnegan kemampuan hipnotis dna psikokinesis.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.