Ada Gelandang Atletico Madrid di Balik Gol Ciamik Vietnam ke Gawang Timnas Indonesia U-22


Related image

Nguyen Hoang Duc, salah satu pemain Timnas Vietnam U-22 yang berhasil membuat suporter Timnas Indonesia kesal. Hal tersebut disebabkan karena gol yang diciptakannya pada masa injury time ke gawang Garuda Muda pada saat pertandingan ketiga di Grup B SEA Games 2019, Minggu (1/12/2019).

Gol yang diciptakan dari luar kotak pinalti itu berhasil membuat kandas satu poin Timnas Indonesia U-22. Sebaliknya Timnas Vietnam U-22 berhasil mendapatkan target tiga poin dari laga yang telah ditandingkan di Stadion Rizal Memorial,Manila.

Gol tersebut tercipta tanpa diduga-duga. Bola yang hadir dihadapan Huang Duc tersebut langsung disambar olehnya menggunakan kaki kiri dan berhasil menjebol gawang Timnas Indonesia dan tidak mampu dibendung oleh Nadeo Argawinata.

Selang beberapa saat setelah gol tercipta, wasit Majed Al-Shamrani asal Arab Saudi meniup peluit panjang yang berarti laga telah usai.

Wajah-wajah kekesalan dari pemain Timnas Indonesia pun terpancar, sebaliknya Timnas Vietnam meluapkan kegembiraan mereka termasuk Hoang Duc.

Setelah pertandingan usai,pemain 21 tahun tersebut pun mengaku bahwa ia tidak menyangkan tembaknnya tersebut bisa masuk ke gawang Timnas Indonesia dan membuat Timnas Vietnam menjadi unggul 2-1.

Hoang Duc mengatakan bahwa ia mendapatkan bola dan pada saat itu ia melihat situasi tersebut sangat memungkinkan. Jadi dia langsung menendang saja bola tersebut dengan keras menggunakan kaki kiri, itu yang sama sekali tak ia pikirkan dan tendangannnya tersebut berbuah menjadi gol.

Hoang Duc juga menambahkan jika ia dan beberapa pemain lainnya sudah terbiasa dengan menjalani latihan finishing pada akhir laga dengan situasi yang berbeda. Imbasnya, mereka terbiasa untuk berimprovisasi dalam beraneka ragam skenario pada saat dilapangan.

Ada satu hal yang membuat Hoang Duc mampu untuk mencetak gol dari jarak sekitar 25 meter yang begitu apik pada laga semalam. Ia membuka rahasianya karena memiliki keterkaitan dengan gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez.

Dia mengatakan jika kadang-kadang ia menonton Saul Niguez bertanding dan banyak belajar darinya.

Tetap bekerja keras

Related image

Hoang Duc lantas mempersembahkan gol yang istimewa tersebut kepada suporter setia Timnas Viernam U-22 yang terus mendukung perjuangan dari Timnas Vietnam U-22, khususnya di SEA Games 2019 kali ini.

Walaupun berkontribusi secara nyata, pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut juga tidak ingin berpuas diri sebab perjalanan The Golden Stars untuk merebut medali emas turnames dua tahunan tersebut masih panjang.

Masih ada tersisa dua pertandingan, yakni menghadapi Singapura dan Thailand. Mereka merupakan lawan yang kuat, jadi semua kemungkinan masih bisa terjadi. Kami juga belum pasti untuk melaju ke semifinal. Kami harus bekerja keras.

Kemenangan dramatis atas Indonesia tersebut berhasil membuat Timnas Vietnam kokoh di puncak klasemen sementara Grup B dengan raihan sembilan poin dan meraih hasil yang tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.